Tips

Cara Membuat CV yang Menarik disertai Tips Paling Oke

6 September 2019
linkdin iconsfacebook iconstwitter iconswhatsapp iconsline iconscopy icons
Link copied to clipboard

Bulan baru, saatnya mencari pekerjaan baru! Buat kamu yang lagi semangat banget hunting lowongan kerja di berbagai perusahaan, jangan lupa siapkan curriculum vitae terbaikmu. Selain surat lamaran pekerjaan dan beberapa dokumen pelengkap lainnya, curriculum vitae alias CV juga perlu disiapkan. Soalnya, CV yang menarik bisa membantumu dilirik oleh HRD saat proses seleksi dilakukan. Yaaa… sayang kan kalau track record-mu sudah oke tetapi tampilan CV-nya monoton alias b banget?

Wesbite Ini Siap Bikin CV Kamu Lebih Menarik

Nah, supaya kelihatan outstanding dibanding para pelamar lainnya, kamu bisa membuat CV menarik dengan bantuan lima website di bawah ini. Menyediakan template yang bisa di-customize sesuai kebutuhan, CV milikmu dijamin nggak membosankan lagi. Nggak perlu basa-basi, yuk manfaatkan lima website di bawah ini dan buat tampilan CV milikmu jadi lebih menarik! 

  • resume.io
contoh cv menarik di resume io

Sebagai pecinta desain minimalis, kamu pasti cocok dengan website yang satu ini. Siap membuat tampilan CV milikmu jadi lebih menarik, resume.iomenawarkan berbagai template dengan desain sleek tanpa banyak ornamen. Kalau bingung dengan berbagai desain yang tersedia, kamu bisa memilih berdasarkan kategori yang ada, mulai dari Professional, Modern, Creative, dan Simple. Didominasi dengan warna hitam dan putih, tampilan CV milikmu tetap kelihatan menarik tanpa berlebihan, hasilnya bisa kamu download dalam bentuk PDF lalu kamu bisa mengconvertnya menjadi Worddisini. Nggak pakai ribet, kau bisa langsung memakai template yang tersedia tanpa harus melakukan registrasi. 

  • builder.zety.com 
template cv menarik memakai builder zety

Sebelum berubah menjadi builder.zety.comwebsite yang satu ini dikenal dengan nama UptoWork. Untuk template yang ditawarkan nggak berbeda jauh nih dengan resume.io. Website ini menyediakan template dengan desain minimalis yang didominasi warna background biru tua, hitam, dan putih. Dibagi ke dalam empat kategori, kamu bisa memilih desain untuk Creative, Professional, Modern, dan Simple. Terus, kamu nggak perlu bingung dengan informasi apa saja yang perlu dicantumkan dalam CV. Soalnya, kamu tinggal mengisi form yang ada dalam website dan nantinya akan tercantum secara otomatis di CV milikmu. Praktis, kan? 

  • resume.com

 Kalau yang sebelumnya adalah resume.io, website yang satu ini bernama resume.com. Untuk template yang ditawarkan masih serupa dengan dua website di atas. Tetapi, walau sama-sama memiliki desain minimalis, berbagai template yang tersedia di ­website ini tampil lebih berwarna. Nggak cuma hitam dan putih, tersedia warna merah, kuning, hijau, dan biru yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Nggak berbayar alias gratis, kamu bisa langsung memilih template yang kamu mau dan mengisi informasi yang ingin dicantumkan di CV milikmu, kamu bisa download hasilnya dalam bentuk PDF, Doc atau Txt.

  • canva.com
contoh cv menarik untuk fresh graduate canva

Suka dengan hal-hal colorful? Bisa dipastiin kamu bakal langsung jatuh cinta dengan canva.com. Menjadi salah satu website favorit banyak orang, canva.com nggak hanya menawarkan template yang bisa membuat tampilan CV milikmu jadi lebih menarik dan mendownload hasilnya dengan mudah. Tetapi, website yang satu ini juga bisa membantumu membuat desain untuk poster, flyer, cover buku dan majalah, sampai Instagram post! Menawarkan template yang nggak terbatas, kamu bisa memilih yang gratis dan berbayar. Eits, template gratisannya sama sekali nggak monoton, loh. Soalnya, kalau ada elemen yang nggak cocok, tinggal diganti aja sesuai dengan selera. Pokoknya, kamu bisa percaya sama canva.com buat urusan bikin CV kreatif! 

  • easel.ly
desain cv menarik easel dot ly

Nggak kalah menggemaskan dari canva.com, easel.ly juga menawarkan berbagai template yang colorful. Jauh dari monoton, kamu bisa membuat tampilan CV milikmu jadi lebih baik dan menarik. Serunya lagi, website yang satu ini juga bisa membantumu membuat infografik melalui template di kategori Timelines, Reports, Proccess, dan Comparisons. Warna-warni banget, kamu nggak akan bosan melihat hasilnya, pas juga dimanfaatkan buat kamu yang fresh graduate. 

Tips dan Trik Membuat CV yang Menarik

Cara membuat CV yang menarik dan benar menjadi informasi penting yang perlu diketahui. Khususnya bagi Anda yang berencana melamar pekerjaan di sebuah perusahaan atau instansi. CV (curriculum vitae) merupakan dokumen yang berisi daftar riwayat hidup pelamar pekerjaan, di mana di dalamnya terdapat informasi mengenai data diri, pendidikan, pengalaman kerja, pencapaian dalam karier, dan keahlian dari pelamar. Dulu CV dicetak dalam selembar kertas HVS yang kemudian saat ini berkembang menjadi lebih inovatif. Dengan perkembangan teknologi terkini, CV yang dibuat tidak lagi harus dicetak dalam selembar kertas. Karena banyak pula perusahaan yang menerima CV digital yang didesain sedemikian rupa, baik menggunakan Microsoft Word ataupun Photoshop. Sehingga dapat langsung menonjolkan kelebihan dari pelamar.

contoh cv yang menarik dan kreatif

Terlepas dari desain CV seperti apa yang ingin dibuat dan media apa yang digunakan, ada beberapa pokok isi CV yang mesti diperhatikan. Sayangnya banyak pelamar belum mengetahuinya, alhasil panggilan interview ataupun kerja yang diharapkan belum kunjung datang. Meski terlihat sepele, desain dan informasi isi yang disajikan dalam CV memiliki peranan penting dalam penilaian pertama pelamar. Oleh karenanya berikut beberapa tips dan trik seputar cara membuat CV menarik: 

  • Deskripsi Diri Singkat, Padat, Jelas

Dalam mendeskripsikan diri biasanya seseorang tergoda untuk memberi detail personal selengkap-lengkapnya. Sebenarnya hal ini tidak boleh dilakukan. Anda hanya perlu menjelaskan informasi penting saja. Misalnya menjelaskan nama, usia, kontak, alamat, latar belakang pendidikan, organisasi, pengalaman kerja, dan kelebihan yang dimiliki. Mungkin Anda bertanya, “mengapa harus demikian?”
Biasanya bagian HRD akan merasa cukup repot untuk membaca sebuah CV berlama-lama. Paling cepat sekitar 3 sampai 5 menit saja. Hal ini karena bukan Anda satu-satunya calon pelamar yang mengirimkan lamaran dan riwayat hidup. Sehingga dengan membuat CV yang menarik dalam penyajian singkat diharapkan pihak HRD bisa langsung mengidentifikasi minat dan potensi yang Anda miliki. Kemudian HRD tertarik untuk memanggil Anda dalam sesi wawancara.

  • Summary (Tentang Kamu)

Bagian berikutnya dalam CV yakni mengenai penjelasan singkat mengenai diri Anda. Umumnya bagian ini diberi judul Summary atau About Me yang berisi 4 sampai 6 kalimat saja. Pada bagian ini Anda memiliki kesempatan untuk menonjolkan kelebihan diri untuk menarik pihak instansi. Karenanya pernyataan yang dibuat sebaiknya mampu menjawab rasa ingin tahu perusahaan mengapa harus menerima Anda.
Dalam Summary ada tiga pokok pembahasan utama. Pertama mengenai penjelasan siapa Anda, berkaitan dengan pekerjaan. Kedua Anda perlu menjelaskan apa kelebihan yang dimiliki dan ditawarkan kepada instansi. Hal ini bisa Anda lakukan dengan menulis kelebihan, keahlian, atau pencapaian prestasi. Sementara pada bagian ketiga Anda bisa menulis tujuan karier agar perekrut menilai Anda memang layak mengisi posisi yang kosong di instansi.

  • Informasi Pendidikan Terakhir

Mengenai penyajian informasi pendidikan terakhir, sering kali calon pelamar menuliskan semua informasi tentang pendidikannya terlalu detail. Contoh mulai dari jenjang TK hingga pendidikan terakhir. Sebenarnya hal ini tidak perlu dilakukan. Pasalnya pihak penyeleksi CV cenderung berfokus pada dua pendidikan terakhir Anda.


Oleh sebab itu, cukup sajikan dua pendidikan terakhir Anda. Sebagai contoh di mana dan kapan tahun Anda menamatkan bangku sekolah menengah atas, D3, S1, S2, atau lainnya. Dalam hal ini Anda diharapkan mampu berimprovisasi menyajikan info mendetail yang ditulis secara kreatif. Adapun penulisan kualifikasi dan pendidikan sebaiknya diurutkan secara kronologis terbalik. Sehingga pendidikan terakhir berada di daftar teratas dengan mencantumkan nama institusi dan lama waktu menuntut ilmu di institusi tersebut. Bagi Anda yang mengikuti pelatihan non formal juga bisa mencantumkannya. Apalagi jika Anda mendapat sertifikat yang relevan dengan posisi yang dilamar, ini akan membuat CV menjadi lebih menarik.

  • Informasi Skill Sesuai Jobdesc

Mengingat waktu terbatas pihak HRD membaca CV Anda, maka sajikan informasi skill yang sesuai posisi yang akan dilamar atau job description yang disyaratkan dalam lowongan kerja tersebut. Sebagai contoh  saat melamar menjadi penulis, maka kemampuan yang dikuasai harus berkaitan dengan penulisan. Baik kemampuan menulis sebagai content writer, pemahaman tentang SEO, dan sebagainya.
Menulis keterampilan sesuai jobdesc memberi keuntungan bagi pelamar. Di mana peluang Anda dipanggil interview bisa semakin besar. Selesai menulis kemampuan sesuai posisi yang dilamar, Anda bisa mencantumkan beberapa keterampilan lain, yang relevan dengan lowongan. Hal ini penting untuk memberi kemudahan pihak HRD ketika screening CV.

  • Informasi Pengalaman Kerja

Bagi fresh graduate yang tengah mencari kerja, mungkin pengalaman yang dikantongi belum cukup banyak. Apalagi jika memang belum pernah bekerja sebelumnya. Tidak perlu khawatir, biasanya selagi masih menjadi mahasiswa ada kegiatan magang yang diikuti. Informasi tentang magang inilah yang dapat dicantumkan dalam informasi pengalaman kerja. Di mana akan ada nilai tambah jika dari magang tersebut Anda mendapat sertifikat dengan torehan memuaskan dan pengalaman magang sesuai posisi yang dilamar.
Sementara, bagi Anda yang telah berpengalaman bekerja di beberapa tempat bisa mencantumkan 2 riwayat pekerjaan terakhir. Meski lebih bagus jika pekerjaan Anda sebelumnya berkaitan dengan posisi baru yang dilamar. Hal tersebut bisa menjadi pertimbangan tersendiri untuk memilih Anda yang dinilai lebih berpengalaman.

  • Informasi Kontak Jelas

Cara membuat CV yang menarik selanjutnya yaitu cantumkan informasi kontak Anda secara jelas. Pastikan kontak mudah dihubungi kapan saja. Baik nomor telepon rumah, nomor ponsel, atau alamat e-mail. Kontak yang dimaksud sebaiknya kontak pribadi dan bukan milik orang lain atau malah milik instansi tempat Anda bekerja terakhir. Pasalnya hal tersebut malah akan memberi penilaian negatif.

  • Pilih Font Tepat yang Readable dan Hindari Typo

Baik membuat CV yang dicetak atau digital, ada jenis huruf yang harus dipilih. Berbagai font yang unik memang menarik, tetapi jenis huruf demikian tidak menunjang kesan profesional. Karenanya dalam pemilihan font sebaiknya disesuaikan fungsinya. Untuk membuat CV utamakan font yang readable atau mudah dibaca. Beberapa font yang direkomendasikan misalnya Times New Roman, Arial, Proxima Nova, dan lainnya. Sejumlah font itu pun biasa digunakan untuk menulis CV untuk tampilan yang menarik.

Adapun dalam penulisan CV pastikan tidak ada typo atau salah ketik. Karena typo sedikit saja dapat menurunkan kesan profesionalitas Anda. Untuk itu, sebelum mengirim CV teliti kembali. Baca ulang setiap kata dalam daftar riwayat hidup yang dibuat. Kunci membuat CV yang menarik memang harus teliti.

Tunggu apa lagi? Saatnya bikin tampilan CV milikmu jadi lebih menarik dan dapatkan pekerjaan yang kamu mau, kunjungi aja https://career.homecredit.co.id/peluang-karir/ siapa tau kamu salah satu kandidat yang dibutuhkan Home Credit.